heterotrigona_itama

07 November 2015

Madu Lebah Trigona

madu_trigona

Lebah Trigona menghasilkan madu yang rasanya lebih asam dibandingkan dengan madu dari jenis lebah bersengat (Apis melifera atau Apis dorsata),

Kandungan Madu Trigona:

Kandungan Vitamin : Thiamin (B1), Riboflavin (B2), (B3), Asam Askorbat (C), (B5), Piridoksin (B6), Niasin, Asam Pantotenat, Biotin, Asamfolat dan vitamin K.

Mineral : Natirum (Na), Kalsium (Ca), Magnesium (Mg), Alumunium (A1), Besi (Fe), Fosfor dan Kalium (K), Pottassium, Sodium Klorin, Sulfur.

Enzim-enzim Utama : Diatase, invertasem glukosa oksidase, fruktosa, peroksidase, lipase juga mengandung sejumlah kecil hormon, tembaga, iodium dan zinc. Dengan kandungan vitamin, mineral dan enzim-enzim tersebut, tidak heran jika madu trigona kaya manfaat sebab untuk mengatasi beragam penyakit dan meningkatkan daya kekebalan tubuh.

Khasiat Madu Trigona :

Beragam manfaat yang dirasakan dari mengkonsumsi madu trigona, antara lain:
madu_trigona 1. Meningkatkan daya tahan tubuh
2. Mencegah Stroke
3. Dapat dikonsumsi penderita diabetes
4. Memperlancar peredaran darah
5. Meningkatkan hormone
6. Memperkuat fungsi otak dan jantung
7. Memperbaiki sel tubuh yang rusak
8. Recovery tubuh
9. Mengendurkan bagian syaraf yang tegang
10. Menghilangkan rasa letih
11. Meningkatkan kecerdasan anak
12. Membantu masa penyembuhan pasca operasi
13. Mencegah Kanker
14. Sangat dianjurkan untuk dewasa dan Manula

Asid fenolik bebas merupakan bahan aktif yang bertindak sebagai anti kanker dan antioksidan dan bahan ini lebih mudah untuk diserap dalam tubuh manusia dibandingkan bahan aktif lain seperti flavonoid.

Hospital Universiti Sains Malaysia (HUSM) juga telah melalukan penelitian bahwa madu Trigona ini mempunyai khasiat yang beragam. Hasil uji terhadap tikus yang memiliki kadar gula darah tinggi menunjukkan madu Trigona mampu menurunkan glukosa, selain daripada itu ia mampu mengurangi kerusakan fungsi ginjal dan dapat mengurangkan stress aksidatif. Selain itu kajian pada tikus yang telah di buang ovari untuk kajian menapous menunjukkan madu mengurangkan atrofi pada uterus dan vagina serta meningkatkan ketebalan trabekular tulang yang mana berarti ia membantu manguatkan tulang melalui penyerapan kalsium.

Madu Apis VS Madu Trigona

PERBANDINGAN MADU APIS MADU TRIGONA
Rasa Cenderung manis Agak asam, bisa juga sedikit pahit
Propolis < 1 kg per tahun 8,5 kg per tahun
Kandungan Enzim Relatuf sedikit jenisnya Lebih beragam jenisnya
Kandungan Kelembapan Kandungan kelembaban madu Apis melifera 20,2% Kandungan kelembaban madu tanpa sengat Plabeia tobagoenensis 42,0%, Trigona nigra 31,2%, Melipona trinitatis 32,2%

Dari segi rasa, madu trigona relatif kalah enak dibandingkan madu tawon Apis. Dengan catatan, bila konsumen lebih menyukai rasa manis. Madu trigona umumnya mempunyai aroma dan rasa agak masam, kadang agak pahit.

Adanya rasa masam diduga akibat proses fermentasi yang terjadi selama madu ditaruh di dalam irisan sarangnya. Hal itu terjadi karena kandungan air cukup tinggi sehingga jika madu trigona disimpan di suhu ruangan atau tidak di simpan di lemari pendingin, proses fermentasi lebih cepat. Ada juga yang menganggap rasa masam madu trigona akibat tercampur dengan propolis.

Untuk mengambil madu trigona, para peternak biasanya dengan cara memilih sisir yang berisi madu kemudian madu dikeluarkan dengan cara memeras. Dengan begitu madu masih tercampur sedikit malam, propolis, maupun tepung sari sehingga rasa madu agak masam. Untuk mengurangi rasa masam ini bisa dengan cara membuat topping pada log koloni trigona, fungsi topping adalah untuk tempat kantung-kantung madu sehingga saat panen madu bisa dengan cara disedot. Tapi hal ini hanya bisa untuk beberapa jenis lebah trigona saja, misalnya Trigona itama.



 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...